Cara Mengganti URL/Permalink/Username di Fanpage Facebook 2024

SEObagus – Fanpage menjadi satu hal yang penting untuk suatu bisnis, komunitas, penggemar, atau keperluan lainnya. Mengganti permalink, username, atau URL menjadi hal penting agar Fanpage yang kita kelola menjadi lebih profesional dan mudah di ingat ketika dibagikan.

Contoh Fanpage yang sudah diganti URL-nya akan menjadi seperti ini: https://www.facebook.com/namafanpage, sedangkan yang belum diubah diakhir nama domain Facebook akan di isi dengan angka-angka acak, contoh: https://www.facebook.com/profile.php?id=100086480027120.

Perlu dicatat, Facebook sering kali mengganti tampilan di dashboard-nya, sehingga kalau ada pergantian biasanya kita perlu membiasakan/memahami/mencari/menemukan menu ubah URL yang baru tersebut.

Cara ubah URL Facebook yang saya bagikan ini berlaku utk tampilan dashboard saat ini (per April 2024). Jadi mari kita simak caranya, ikuti dengan seksama agar bisa langsungmenemukan menu yang dimaksud.

Baca juga:  10 Tanya Jawab Seputar SEO Yang Wajib Anda Pahami

Cara mengganti URL Fanpage Facebook berikut setep-by stepnya:

  1. Login menggunakan akun Facebook yang dipunya
  2. Masuk/pilih halaman yang akan kita ubah URL nya, klik profile di pojok kanan atas lalu pilih halaman-nya
  3. Klik lagi profile di pojok kanan atas, pilih Setelan & Privasi, pilih Pengaturan
  4. Cari menu “Penyiapan Halaman” di sebelah kiri (tampilan dekstop)
  5. Pilih dibagian “Nama” dan klik “Lihat”
  6. Silahkan Ubah nama dan URL yang di inginkan.

Panduan ini berlaku untuk tampilan dekstop ya, untuk yang menggunakan HP silahkan menyesuaikan saja.